Kamis, 28 April 2011

GUBERNUR BANTEN AKUI NII MASUK BIROKRASI




GUBERNUR BANTEN AKUI NII MASUK BIROKRASI : Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah mengaku sudah menerima laporan terkait keberadaan anggota Negara Islam Indonesia (NII) yang saat ini masuk di jajaran pemerintahan atau menjadi pegawai negeri sipil. Tidak hanya itu, anggota NII di Provinsi Banten juga diperkirakan berjumlah ribuan. 

Walaupun sudah menerima laporan tersebut, keberadaan anggota NII menjadi PNS merupakan hak asasi masing-masing individu. Apalagi, hingga saat ini, tidak ada payung hukum atau aturan yang melarang anggota NII menjadi PNS.

Ratu Atut mengatakan hingga saat ini dia terus berkoordinasi dengan jajaran keamanan mulai dari tingkat provinsi hingga desa dan kelurahan agar mewaspadai gerakan-gerakan yang dilakukan NII. “Kita terus mewaspadai gerakan kelompok masyarakat yang bisa membuat keresahan, termasuk kelompok NII,” katanya. (KF-Koran Warga/v/tempo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar